-->

Cara Membuat Donat Empuk dan Lembut Tanpa Mixer


Cara Membuat Donat Empuk dan Lembut  - Donat merupakan salah satu hidangan orang Indonesia yang biasa disajikan sebagai teman minum kopi atau minum teh. Dengan rasanya rasa yang manis, empuk dan lembut membuat kudapan ini sebagai salah satu hidangan yang cukup digemari. Itu Terbukti dengan bermunculannya outlet-outlet donat yang tersebar di setiap kota. Namun alangkah bahagianya, jika bisa menikmati kudapan ini dari hasil karya sendiri. 


Cara Membuat Donat Empuk dan Lembut Tanpa Mixer

Nah, untuk kalian yang ingin mencoba membuatnya di rumah, simak saja uraian berikut tentang bahan-bahan yang diperlukan serta cara pembuatannya :


Bahan-bahan yang diperlukan :
  • 250 gram tepung terigu protein sedang 
  • 4 gram ragi instan 
  • 30 gram gula pasir 
  • 7 gram susu bubuk 
  •  ½ sendok teh garam 
  • 1 buah kuning telur 
  • 140 gram susu cair dingin 
  • 30 gram margarin 



Cara pembuatannya  :
  • Terlebih dahulu siapkan wadah yang berukuran cukup besar, masukan tepung terigu protein sedang, ragi instan dan aduk hingga tercampur rata. 
  • Kemudian masukan gula pasir, susu bubuk, garam dan aduk kembali semua bahan tersebut hingga merata. 
  • Selanjutnya, masukan kuning telur, serta susu cair dingin, kemudian aduk kembali hingga tercampur rata. 
  • Selanjutnya uleni adonan tersebut hingga setengah kalis 
  • Setelah dirasa cukup, kemudian masukan margarin dan uleni adonan tersebut hingga kalis atau kurang lebih 10-12 menit. 
  • Selanjutnya, bagi menjadi 12 bagian atau sekitar 40 gram untuk tiap potong nya, lalu bulatkan semua adonan tersebut. 
  • Setelah semua adonan selesai dibulat-bulat, tutup dan diamkan selama 15 menit. 
  • Selanjutnya, ambil dan masukan ke dalam tepung agar tidak lengket, lalu tekan seperti halnya untuk membuat combro. Kemudian lubangi bagian tengahnya dengan ukuran sebesar lingkaran pipa ½ inchi. 
  • Setelah semuanya beres, lalu tutup kembali dan diamkan hingga adonan menjadi 2 kali lebih besar dari ukuran semula atau sekitar 30-40 menit. 
  • Setelah dirasa cukup, kemudian panaskan minyak dan goreng semua adonan di atas api kecil atau sekitar 3-4 menitan waktu penggorengannya. 
  • Setelah selesai, siapkan gula halus dan masukan donat yang sudah digoreng itu, bolak balik hingga gulanya nempel di seluruh bagiannya. 

Demikian uraian tentang Cara Membuat Donat Empuk dan Lembut tanpa menggunakan mixer. Selamat mencobanya di rumah !

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel